#LIVEatRUMAHBONITA, seperti kedengarannya, adalah sebuah acara musik yang diadakan di kediaman milik pasangan musisi Bonita dan suaminya Petrus Briyanto Adi. Rumah sederhana yang terletak di daerah Cinere Depok ini barangkali cuma terlihat seperti rumah biasa, namun setidaknya sebulan sekali, rumah ini akan bertransformasi menjadi sebuah tempat konser super asik.
#LIVEatRUMAHBONITA merupakan salah satu program dari label produksi Rumahbonita, di antara program lainnya seperti proyek solo Bonita, band Bonita & The Hus Band, sampai music perfomance workshop.
Program ini menyajikan sajian musik live yang dapat ditonton langsung ditempat maupun melalui kanal streaming langsung di YouTube. Keterbatasan tempat menjadikan acara ini cukup eksklusif, penonton yang bisa hadir dibatasi kepada tamu-tamu undangan yang sudah ditentukan sebelumnya. Selebihnya, bisa menyaksikan melalui live streaming tadi.
#LIVEatRUMAHBONITA bertujuan membangun jalinan komunikasi antar pendengar dan musisi, serta ungkapan apresiasi kepada karya yang ditelurkan oleh musisi-musisi independen Indonesia. Format konser akustikan nan sederhana ini diupayakan agar dapat membangun keintiman yang mesra dengan pendengar.
Rujukan : freemagz.com
Foto : https://www.instagram.com/rumahbonita/
Baca Juga
KITA mau meng-update nih tentang kehidupan baru sebuah Waltz yang baru ditemukan oleh Frédéric Chopin, yang baru-baru ini ditemukan dari brankas di Perpustakaan dan Museum Morgan (Morgan Library and Museum)
Yessss, setelah Depok petjahhh oleh Kompetisi Piano Nusantara Plus Oktober lalu, dengan jumlah peserta yang tidak tanggung-tanggung, 65 peserta (baca : https://kitaanaknegeri.com/depok-petjaahhhh/ ), bulan ini kak Ananda Sukarlan akan kembali
sebuah obituari oleh Ananda Sukarlan. Jujur saja, saya tidak begitu mengenal sosok Tatan Daniel. Tapi saya ingin menulis obituari ini karena saya pengagum karya-karya dan juga kepribadiannya sebagai seorang seniman
Hai hai, bagaimana kabarnya para peserta Kompetisi Piano Nusantara Plus? Ternyata banyak yang masih penasaran nih, terutama yang di Depok, Bekasi dan sekitar sini yang belum meraih kejuaraan. Eh, ternyata
Yesss! Depok sukses menyelenggarakan kompetisi musik klasiknya yang pertama dalam sejarah. Sejarah itu telah tertorehkan hari Minggu, 6 Oktober 2024 di Auditorium Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Indonesia. Tidak tanggung-tanggung, bersama