Orkestra adalah kelompok musisi yang memainkan alat musik bersama. Mereka biasanya memainkan musik klasik. Orkestra yang besar kadang-kadang disebut sebagai “orkestra simponi”. Orkestra simponi memiliki sekitar 100 pemain, sementara orkestra yang kecil hanya memiliki 30 atau 40 pemain. Sebutan orkestra awalnya berasal dari Yunani, nama ini mengacu pada panggung terbuka yang diperuntukan untuk pertunjukan musik. Orkestra di Indonesia sendiri juga telah sangat familiar di hampir seluruh masyarakat Indonesia. Saat ini orkestra juga telah masuk ke dunia pertelevisian, Ia menjadi pengiring dari grup musik atau penyanyi terkenal yang melakukan konser.
Gambar di atas merupakan skema umum dari penyusunan orkestra. Orkestra juga selalu ada di acara penganugerahan musik dan semacamnya. Tapi tahukah kalian alat musik apa saja yang pastinya ada di orkestra? Berikut KITA akan menjabarkan beberapa alat musik yang selalu ada di orkestra.
Alat musik chordophone merupakan alat musik yang menggunakan senar untuk menghasilkan suara. Alat musik ini berdasarkan cara memainkannya dibagi menjadi tiga yaitu dipetik, digesek, dan dipukul (ditekan). Gitar, Bas, Piano, Harpa, Biola, Cello dan semacamnya masuk ke dalam alat musik ini.
Alat musik ini merupakan alat musik yang menghasilkan suara dari bentuk dan dirinya sendiri. Alat musik idiophone membutuhkan bantuan alat pukul untuk menghasilkan suara. Cymbal, kolintang, gambang, bonang, gong, kening, timpani merupakan beberapa dari alat musik yang masuk ke dalam kategori idiophone.
Alat musik ini merupakan alat musik berongga dan menghasilkan suara dengan cara ditiup. Angin merupakan hal yang terpenting untuk alat musik aerophone. Saxophone, seruling, terompet, saxophone, recorder, flute, clarinet merupakan beberapa alat musik yang termasuk ke dalam kategori ini.
Membranophone sesuai namanya yaitu alat musik yang membutuhkan media membran untuk menghasilkan suara. Biasanya alat musik ini memiliki lapisan membran kulit asli maupun sintetis. Alat musik yang termasuk di dalamnya antara lain seperti kendang, rebana, conga/bongo dan lain-lain.
sumber referensi: klinikmusik.wordpress.com
Baca Juga
Sebuah nama memiliki makna dan arti tersendiri. Begitu juga halnya dengan nama band. Bagi sebuah band, nama akan menjadi identitas yang melekat dan dikenal oleh banyak orang.