Jika kamu hadir pada KITAKustik dengan tema Fransiscoustice Oktober 2016 yang lalu, pastinya kamu tidak melewatkan penampilan dari band yang satu ini. Ya , mereka adalah Megaswara.
Megaswara terbentuk dari adanya kegiatan internal di sebuah kantor. Semua personil Megaswara merupakan pegawai di PT Bank Mega, Tbk. Mereka mengawali debut sebagai homeband pada april 2015 di acara perayaan ulang tahun Bank Mega ke 47. Darisitulah, di setiap event Bank Mega mereka selalu menjadi home band nya.
Megaswara digawangi oleh Ajeng, Nitya, Prakoso Adi, Ancy , Irvananda (vocal), Gunawan Setyono (gitar), Frico Sihaloho (bass), Rudy (drum), Ucok, Adit (keyboard). Megaswara sendiri sudah manggung di berbagai acara kampus dan event-event yang ada di perusahaan.
Saat ini mereka sudah memiliki beberapa lagu yang sedang dipersiapkan. Mereka juga sudah menyelesaikan 1 lagu milik mereka.
Dari segi musik, Megaswara dipengaruhi berbagai genre musik.“Masing-masing personil punya influence yg berbeda, tapi kita semua saat ini memainkan musik top 40 sesuai dengan kebutuhan event.” Ungkap Frico, bassist Megaswara
Rencana tahun ini mereka ingin membuat album atau single, di tahun ini mereka juga mulai beranjak dari perusahaan untuk tampil di luar dan ikut di beberapa event untuk menambah pengalaman dan jam terbang.