KITA Anak Negeri memiliki banyak instruktur yang berpengalaman dan kompeten dalam bidang musik. Salah satunya adalah Franky Sadikin. Pria kelahiran 1980 ini mempelajari alat musik Bass hampir secara otodidak. Ia pernah belajar Bass dari Judy Judharta dan Arya Setiadi. Menurut Franky, kedua sosok tersebutlah yang memberikan referensi, motivasi, dan banyak mempengaruhi permainan Bassnya.
Bassist yang sudah malang melintang di industri musik Indonesia ini mengidolakan bassist seperti Tetsuo Sakurai, Marcus Miller, Victor Wooten, Billy Sheehan, Stuart Hamm, Wily Langer, Jaco Pastorious, John Patitucci, Earl Grecco, Stephan Richter, Louis Johnson, dan Flea. Selain itu ia juga mengidolakan bassist dalam negeri seperti Bintang Indrianto, Arya setyadi, Indro Hardjodikoro, Yance Manusama, Thomas Ramdhan, Bondan Prakoso dan banyak lagi. Menurutnya siapapun bisa jadi refrensinya dalam bermusik.
Pengalaman Franky Sadikin dipanggung Jazz tanah air sudah sangat banyak. Ia pernah tampil dipanggung Java Jazz, Jak Jazz, Jazz Goes to Campus UI, Makassar Jazz Fest, Solo City Jazz, Medan Jazz Fest, Youth Jazz Fest Malaysia, Asean Percusssion Fest Kuala Lumpur Malaysia, Klab Jazz Tvri, Borneo Jazz Samarinda, Jajan Jazz, Sudden Jazz, Jazz Kemayoran, dan masih banyak lagi.
Jika kita sering menyaksikan acara musik di televisi, sebenarnya sosok Franky Sadikin sudah tidak asing lagi. Ia tercatat pernah bermain di acara televisi. Diantaranya Klab Jazz TVRI 2009-2015, beberapa episode di acara Mario Teguh (Metro TV) 2012, Asal Trans tv 2015, dan masih banyak lagi.
Selain itu, sosok bassist yang humoris ini juga sudah mengeluarkan beberapa album solo dan ia juga tergabung dalam band yang bernama Fusion Stuff. Ia juga pernah bermain bass di grup musik Debu. Dengan pengalaman yang begitu banyak tentunya kita bisa melihat bahwa sosok musisi yang satu ini memang sangat total dalam bermusik.
Nah, jika kamu tertarik dengan bass dan ingin belajar bass, kamu bisa bergabung dengan KITA Anak Negeri loh guys.