Jika “sesuatu” yang diketahui banyak orang kita sebut rahasia umum, maka mari kita sepakati kalau manggung di konser besar adalah cita-cita umum bagi para musisi. Sampai di sini sepakat?
Oke mari kita lanjut. Bagi beberapa musisi, bisa bermain di konser-konser besar adalah salah satu impian dan sebuah pencapaian yang harus-wajib-kudu diwujudkan! Gimana nggak, musik lo bakal didengar secara langsung oleh ribuan penonton. Nama band lo akan tertera dalam satu poster dengan band-band kenamaan lainnya dan juga bisa jadi, bakal satu panggung dengan musisi idola.
Untuk mencapai semua itu, gue punya beberapa tips yang akan membantu lo (semoga) dalam per-band-an ini, yok mari:
1. Band lo kudu punya marketing yang cihuy!
Nah lho, kok marketing? Begini, jika target lo dalam nge-band adalah untuk berkarya dan ingin didengar banyak orang, maka peran marketing sangat vital. Namun jangan lupa kualitas musik, genre, sound dan originalitas karya lo penting juga. Nah peran dari marketing ini yang akan menentukan band lo diterima di industri dengan cepat atau nggak. Ada banyak cara bisa dengan membawa band lo dari panggung ke panggung, interview radio, hingga promosi di sosial media. Semakin dekat bukan dengan panggung impian lo? Nah buruan cari deh orang macam ini.
2. Sering-seringin kumpul komunitas
Banyak banget yang bisa lo ambil dari kumpul-kumpul komunitas. Teman baru, ilmu baru dan juga info-info penting tentang acara musik bisa lo dapetin. Gak jarang ada juga komunitas yang menyediakan open stage, semisal kalo lo anak Jaksel, di sana ada Kios Ojo Keos. Kalau lo anak Tanggerang pasti tau Earhouse dong. Di Bekasi? Ada Kedubes bekasi. Beruntuglah kalian yang tinggal di Depok, karena kalian punya KITA Anak Negeri. Masih banyak lagi yang belum gue sebut.
Nah tempat-tempat di atas wajib banget lo manfaatkan buat sekedar tes materi baru atau melatih mental lo diatas panggung.
3. Manfaatkan sosial media lo dengan maksimal
Selain buat cari gebetan, stalking-stalking selebgram macam Enya blanco dan Anya Geraldine. Sosial media juga bisa lo manfaatkan buat cari info-info panggung terdekat. Karena di era digital ini pihak penyelenggara event biasanya akan lebih gencar mempromosikan event mereka lewat sosial media (sotoy). Tidak jarang juga event besar membuka audisi lewat sosial media lho, jadi setelah ini lo wajib banget tuh follow akun-akun event.
Nah itu dia 3 tips jitu supaya band lo bisa manggung di konser yang besar dari gue, cukup gak? Jika kurang mari kita tambah dan diskusikan di kolom komentar. Semoga bermanfaat! cioo